Penyakit Kulit Dermatitis (Atopik), Penyebab, Gejala serta Cara Mengatasi

loading...
loading...
Penyakit kulit dermatitis (atopik), penyebab, gejala serta cara mengatasi – Mengetahui tentang penyakit kulit dermatitis (atopik), penyebab, gejala dan cara mengatasinya. Dermatitis atopik atau disebut penyakit atopik yakni peradangan terjadi pada kulit sehingga menyebabkan munculnya rasa gatal-gatal malam hari yang mungkin tidak tertahankan oleh penderitanya. Umumnya penyakit kulit ini sering menyerang anak dengan usia di bawah 5 tahun, namun pada orang dew*sa juga mampu terkena. Banyak menjadi penyebabnya salah satu reaksi alergi.

Penyakit Kulit Dermatitis (Atopik), Penyebab, Gejala & Cara Mengatasi
salinetherapy com

Biasanya penyakit kulit ini muncul pada penderita asma. Penyakit dermatitis merupakan salah satu macam penyakit kulit kornis, karena mampu bertahan lama dan sering kambuh kembali. Selain penyakit ini, sebenarnya terdapat beberapa macam jenis seperti dermatitis seboroik, dermatitis verikosa, dermatitis kontak alergen, dematitis numularis dan lainnya. Dalam kesempatan ini akan membahas sedikit tentang penyakit dermatitis atopik, penyebab, gejala dan cara mengatasinya.

Penyebab Penyakit Kulit Dermatitis (Atopik)

Terdapat beberapa faktor penyebab penyakit dermatitis (atopik) itu muncul diantaranya :

1. Kulit Kering dan Iritasi

Kulit kering serta iritasi dapat membuat kulit tidak maksimal untuk melaksanan perannya melindungi tubuh dari serangan bakteri maupun zat pemicu alergi. Selain itu luka akibat mengaruk terlalu keras juga dapat menjadi penyebab dermatitis (atopik).

2. Variasi Genetik

Timbulnya variasi genetik juga dapat mempengaruhi fungsi peran kulit untuk melindungi tubuh.

3. Gangguan Sistem Kekebalan

Mengalami gangguan sistem kekebalan tubuh juga dapat menjadi penyebab.

4. Lingkungan Kotor

Lingkungan kotor juga dapat menjadi penyebab itu muncul,

5. Infeksi Virus ataupun Bakteri

Dermatitis atopi dapat muncul juga dapat dikarena infeksi virus ataupun bakteri, salah satu yakni bakteri staphylococcus aureus.

6. Alergi Hirup

Juga dapat disebabkan karena alergi hirup seperti debu, bulu binatang, polusi, asab, jamur dan lainya.

7. Alergi Makanan

Alergi makanan juga menjadi pemicu seperti kacang, telur, susu dan lainya.

8. Alergi Kontak

Alergi kontak langsung juga dapat menjadi penyebab seperti sabun, deterjen dan lainnya.

9. Pengaruh Cuaca

Pengaruh cuaca panas dan lembab juga dapat menimbulkan eksim atopik.

Gejala Penyakit Kulit Dermatitis (Atopik)

Gejala awal penyakit dermatitis (atopik) dapat ditandai dengan kulit kering, terasa sangat gatal-gatal, timbul ruam merah dan gelembung kecil berisi cairan, melepuh dan mudah pecah, kulit tampak tebal dan kasar. Penyakit dermatitis (atopik) sering muncul pada bagian wajah, leher, dahi, telinga, belakang lutut, pergelangan kaki / tangan, siku, dada bagian atas dan lainya.

Cara Mengatasi Penyakit Kulit Dermatitis (Atopik)

Cara mengatasi penyakit dermatitis atopik yakni membutuhkan waktu cukup lama. sebab eksim atopik sering kambuh. Jadi cara mengatasi tidak secara permanen, akan tetapi bersifat meringankan gejala, mengontrol perkembangan serta jangka waktu dalam kekambuhannya.

Anda bisa memakai krim / salep kortikosteroid, namun harus dari dokter. Sebab jika dipakai sembarangan mampu menyebabkan iritasi. inhibitor kalsineurin hanya di pakai saat obat lain tidak mampu untuk mengatasi, karena bisa menyebabkan efek samping cukup serius. 

Selain itu antihistamin juga mampu membantu mengatasi rasa gatal berlebihan malam hari serta mampu membuat cepat mengatuk sehingga tidur lebih cepat.

Kasus parah dokter mungkin memberikan kortikosteroid secara intravena, namun cara ini tidak bisa digunakan dalam jangka panjang, sebab juga mampu menyebabkan efek samping yang serius. Anda juga bisa memakai pelembab khusus berfungsi mencegah kekambuhan. Phototherapy juga menjadi salah satu cara alternatif. Dalam masalah perawatan pada anak-anak bisa memberikan salep, lotion, krim, maupun pelumas kulit bayi, selain itu hindari suhu ekstrim, panas, lembab.

Cara Mencegah Penyakit Kulit Dermatitis (Atopik)

Cara mencegah penyakit dermatitis atopik yakni dengan menjaga kebersihan dan menjauhi penyebabnya yakni cara paling mudah dan efektif.

Penyakit kulit dermatitis (atopik), penyebab, gejala serta cara mengatasi semoga artikel ini dapat menjadi bermanfaat.

Related Posts

Penyakit Kulit Dermatitis (Atopik), Penyebab, Gejala serta Cara Mengatasi
4/ 5
Oleh
loading...